You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Tinjau Hasil Revitalisasi Trotoar 3 Jalan di Menteng
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Hasil Revitalisasi Trotoar Tiga Jalan di Menteng Dinilai Cukup Baik

Hasil revitalisasi trotoar di kawasan Jalan Yusuf Adinata, Hos Cokroaminoto dan Jalan H Agus Salim, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, dinilai cukup baik.  

Ada beberapa hal minor yang perlu disempurnakan

Penilaian ini diberikan Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Sekko Jakarta Pusat, Bakwan Ferizan Ginting, saat melakukan kunjungan lapangan ke tiga lokasi tersebut, Senin (15/1).

"Secara keseluruhan hasilnya sudah cukup baik. Hanya ada beberapa hal minor yang perlu disempurnakan," katanya.

Pembangunan Trotoar di Jl Sentra Primer Ditarget Kelar April

Dilanjutkan Ginting, beberapa hal minor yang perlu disempurnakan antara lain mulut saluran di sejumlah titik jalan yang masih tertutup sisa material pembangunan. Dikhawatirkan, kondisi demikian akan memicu genangan saat terjadi hujan lantaran air dari jalan tidak bisa mengalir ke saluran.

Kemudian, penutup saluran di atas trotoar ada yang mengalami kerusakan. Lalu, ada sejumlah kabel menjuntai yang belum dilakukan pemotongan sehingga mengganggu kenyaman warga yang melintas.

"Kami sudah meminta agar pelaksana proyek segera menindaklanjuti. Nanti kita juga akan cek di beberapa lokasi lain seperti Jalan Kesehatan," tegasnya.

Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Mohammad Soleh menjelaskan,  pekerjaan revitalisasi dilaksanakan pihak ketiga sejak Juli hingga November 2023 lalu.

Secara teknis, revitalisasi trotoar di Jalan Yusuf Adiwinata meliputi sisi selatan sepanjang 516 meter dengan lebar rata-rata sekitar 3, 07 meter. Selanjutnya revitalisasi trotoar di Jalan H Agus Salim meliputi sisi barat sepanjang sekitar 737,20 meter dengan lebar rata-rata 2,83 meter.

Sedangkan revitalisasi trotoar di Jalan HOS Cokroaminoto meliputi sisi barat dan sisi timur. Total pekerjaan dilakukan sepanjang sekitar 1.019,70 meter lari dengan lebar rata-rata setiap titik sekitar 2,83 meter.

"Kami hanya mengawasi dan memastikan terlaksana baik," tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4083 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2791 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1776 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1569 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1433 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik